Posts

Showing posts from January, 2020

Dina Sanichar, Anak Laki-Laki Yang Ditemukan Tinggal di Hutan Yang Menginspirasi Mowgli, The Jungle Book

Image
Sebagian dari kita pasti sudah tahu cerita The Jungle Book, dengan tokoh anak kecil bernama Mowgli yang merupakan karya  terkenal Rudyard Kipling. The Jungle Book menceritakan kisah Mowgli: seorang anak laki-laki yang ditinggalkan oleh orang tuanya dan dibesarkan oleh serigala. Dimana dia hidup dan dibesarkan dalam dunia  hewan. Dia tidak pernah belajar bagaimana berinteraksi dengan manusia lain. Kisah terkenal Kipling, yang keudian diadaptasi menjadi  film keluarga oleh Walt Disney, memiliki pesan yang membangkitkan semangat tentang penemuan jati diri dan harmoni antara peradaban manusia dan alam.  Namun, hanya sedikit orang yang tahu bahwa kisah itu didasarkan pada peristiwa nyata yang tragis. Namanya Dina Sanichar, yang dikenal juga dengan sebutan “the Indian wolf-boy”, seorang anak laki-laki liar yang hidup pada abad ke-19 dan dibesarkan oleh serigala—banyak yang percaya bahwa Dina adalah inspirasi sebenarnya di balik The Jungle Book. Tapi perlu dicatat, meskipun kenyataannya, terk
loading...

Dibalik pikiran seorang Carl Panzram, Pembunuh Berantai Paling Menjijikan Di Dunia

Image
" His brains were coming out of his ears when I left him and he will never be any deader." - Carl Panzram Charles Panzram terlahir pada 28 Juni 1891. Ia adalah seorang pembunuh berantai Amerika yang paling aneh, paling mengerikan dan paling menarik dalam sejarah, ia pun seorang pemerkosa, pelaku pembakaran, perampok, dan pencuri. Dia didorong oleh kebencian yang luar biasa terhadap kemanusiaan, termasuk dirinya sendiri. Dalam pengakuannya di penjara dan otobiografinya, ia mengklaim telah melakukan 22 pembunuhan dan melakukan sodomi lebih dari 100 kali terhadap laki-laki (baik itu dewasa ataupun anak anak).  Ia dieksekusi pada tahun 1930 karena pembunuhannya terhadap seorang staf penjara di Penjara Federal Leavenworth. "Dalam hidup saya,  saya telah melanggar setiap hukum yang pernah dibuat oleh manusia dan Tuhan. Jika ada yang membuat lagi (hukum), saya seharusnya dengan bangga akan melanggarnya juga." Menjelang akhir hidupnya, Carl Panzram dengan bangga t

Jasad William The Conqueror Yang Meledak Saat Pemakamannya

Image
Pemakaman sejatinya adalah suatu peristiwa yang dirancang untuk mengantarkan orang tersayang ke tempat peristirahatannya yang terakhir. Dan semua orang pasti berharap pada saat upacara pemakaman semuanya bisa berjalan dengan lancar tanpa sedikitpun rintangan apalagi sebuah  bencana. Namun, tidak bagi mereka yang melakukan pemakaman terhadap jasad William the Conqueror, mereka (saat itu)  mungkin bingung dan tidak bisa memberikan penjelasan mengapa -  jenazah raja yang akan dikebumikan tiba tiba meledak ke seluruh orang yang hadir di saat pemakamannya. Mengapa bisa begitu? William Sang Penakluk adalah anak dari Robert I, Duke of Normandy, dan wanita simpanannya Herleva. Kedua orang tua William tidak menikah saat ia dilahirkan. Untuk sebagian besar masa kecilnya, William tinggal bersama ibunya sampai kematian ayahnya pada usia delapan tahun, ketika ia saat itu mengambil gelar ayahnya. Ketika William menjadi Adipati Normandia, wilayah itu kacau balau.  Penduduk yang merasa ti